1. Sering Salah Tulis
Anisa Rahma Adi populer dengan Anisa Chibi. Setelah keluar dari Cherry Belle, ia memutuskan untuk menanggalkan embel-embel Chibi di belakang namanya.Di luar itu, ada satu hal menarik tentang nama Anisa. Sangat banyak penulisan nama yang salah di dunia maya. Beberapa media atau fans justru menulis nama Anisa dengan Annisa atau Anissa.
2. Musisi Favorit
Selera musik Anisa banyak dipengaruhi oleh artis-artis K-Pop. Secara khusus, Anisa merupakan fans dari Yoona dari SNSD dan Taeyang dari Big Bang. Tak hanya seputar Korea, Anisa juga menyukai karya-karya The King Of Pop, Michael Jackson.3. Lingkungan Musik
Keluarga Anisa memang merupakan penikmat musik sejati. Ibu Anisa merupakan seorang penyanyi. Begitu pula dengan Dinda, kakak kandung Nisa. Dinda merupakan penyanyi di bahwa naungan Label Cats Record dan Tarra Artist Management.4. Cita Cita Anisa
Saat kecil, cita-cita Anisa bukanlah menjadi seorang penyanyi. Justru ia pernah berharap suatu saat nanti bisa menjadi seorang penyiar radio."Aku waktu kecil juga pengen jadi penyiar radio, aku pernah nelpon radio dan itu diangkat dong, pas diangkat aku deg-degan. Terus aku ngirim salam juga senang banget," ungkapnya beberapa waktu lalu.
5. Model Video Klip
KapanLagi.com - Sebelum bergabung dengan Cherry Belle, Anisa sebenarnya pernah menjadi model untuk sebuah video klip band bernama Luiggi. Penasaran? Simak klipnya berikut ini.6. Member Cherry Belle
KapanLagi.com - Anisa mengikuti audisi Cherry Belle pada Desember 2010 dan terpilih tiga bulan kemudian. Bersama member Cherry Belle lainnya, ia berhasil mengalahkan kurang lebih 400 kontestan.7. Gosip Asmara
KapanLagi.com - Anisa beberapa kali dirumorkan menjalin hubungan asmara dengan beberapa nama selebritis. Bulan April 2012 ia dikabarkan sedang dekat dengan Ryan d Masiv. Lima bulan berselang, Anisa dikabarkan menjadi perusak hubungan Eza Gionino dengan Ardina Rasti. Seiring dengan berjalannya waktu, rumor itu dipastikan tidak benar."Kita semua gak ada yang punya cowok. Kita sih lebih nyamannya berteman," ujar Anisa tentang gosip ia dekat dengan Ryan kala itu.
8. Penyayang Kucing
KapanLagi.com - Seluruh fans Anisa pasti tahu bahwa gadis 23 tahun ini adalah penggemar kucing. Bahkan Anisa menulis di bio Twitternya, bahwa ia adalah pecinta kucing.Selain bermain bersama kucing, hobi lain Anisa adalah browsing, menonton film dan beraktivitas di salon.
Itulah ke 8 Fakta menarik Anisa Rahma Ex Cherrybelle
Source : Kapanlagi.com